Pikun Bukan Maklum, Ini Gejala Umum Alzheimer

06 April 2022 15:30

GenPI.co Jateng - Pikun bukan makum sebab hal ini perlu penanganan dengan mengenali gejala umum penyakit alzheimer yang banyak terjadi kepada lansia.

Demensia, khususnya Alzheimer masih menjadi penyakit yang kerap menyerang para Lansia.

Penyakit ini bisa dikenali melalui gejala-gejala umum yang biasa ditemukan.

BACA JUGA:  Sah! Warga Semanggi Solo Terima Sertifikat Tanah HP 001

Berikut ini sejumlah gejala umum alzheimer dikutip dari Sehatnegeriku.kemkes.go.id.

Gangguan daya ingat

Penderita alzheimer umumnya menjadi sering lupa terhadap suatu kejadian yang baru saja terjadi.

BACA JUGA:  Takjil Bubur Samin yang Hanya Ada di Solo, Begini Sejarahnya

Hal sepele ini misalnya lupa meletakkan kacamata atau menceritakan hal yang sama berulang-ulang.

Sulit fokus

Hal ini terlihat pada kesulitan saat mengoperasikan ponsel, tidak bisa melakukan perhitungan sederhana dan pekerjaan berdurasi lama lainnya.

Sulit melakukan kegiatan familiar

BACA JUGA:  Setelah Semanggi, Pengentasan Kawasan Kumuh Solo Sasar Tipes

Penderita kesulitan melakukan aktivitas sehari-hari misalnya memasak.

Disorientasi

Penderita menjadi kesulitan mengenali waktu seperti pukul dan tanggal. Dia juga kesulitan mengingat hari penting.

Sulit memahami visuospasial

Visuospasial meliputi kemampuan untuk menentukan jarak, mengukur membaca dan membedakan warna.

Gejala ini terlihat misalnya menabrak sesuatu saat berjalan atau tumpah saat menuangkan air ke dalam gelas.

Gangguan komunikasi

Gangguan ini seperti sulit berbicara dan sering berhenti di tengah-tengah percakapan.

Meletakkan barang tidak pada tempatnya

Akibat lupa, penderita alzheimer kerap keliru mengembalikan benda pada tempat semula.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG