
GenPI.co Jateng - Peringatan Hari Batik 2022 pada Minggu (2/10) bakal seru nih.
Sejumlah daerah di Jawa Tengah akan memeriahkan Hari Batik Nasional dengan berbagai acara spesial.
Berikut perayaan Hari Batik Nasional di 3 daerah di Jawa Tengah, dikutip visitjateng.jatengprov.go.id, Kamis (29/9).
1. Kabupaten Blora
BACA JUGA: Inovasi Gibran Rakabuming Memang OK, Sepatu Berdesain Batik Bakal Viral
Blora Fashion Week akan diselenggarakan di sepanjang Jalan Pemuda mulai 30 September - 2 Oktober 2022 pada pukul 07.00 WIB.
Fashion show ini akan menampilkan karya desainer fesyen Nenni Rahmadiyanti, Melati Soedjarwo, dan Lanny Amborowati.
BACA JUGA: Pengusaha Batik Gunawan Setyawan Bertahan saat Pandemi, Omzet Rp 1,5 Juta Sehari
Selain itu juga dimeriahkan dengan fashion show ibu-ibu Forkopimda beserta suami.
Tak ketinggalan lomba fashion show dengan tema Batik on The Street kategori anak, remaja, dan dewasa.
2. Kota Solo
BACA JUGA: Solo Batik Fashion ke-14 Siap Digelar, Desainer Terkenal Ikut
Kota Solo memeriahkan Hari Batik Nasional melalui event Berkebaya Bersama Ibu Negara Iriana Jokowi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News