Ayo Ngabuburit di Kota Solo, Bisa Tukar Uang hingga Kulineran

Ayo Ngabuburit di Kota Solo, Bisa Tukar Uang hingga Kulineran - GenPI.co JATENG
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Sepanjang Ramadan, kawasan Jl. Jenderal Sudirman hingga Balai Kota Solo bakal dilengkapi dengan fasilitas tukar uang dan kulineran buka puasa.

Fasilitas itu melengkapi adanya lampion bertema Ramadan di kawasan yang sama.

“Ada beberapa jalan yang kami tutup untuk penjualan takjil. Lalu, ada beberapa spot penukaran uang," kata Wali Kota Solo, GIbran Rakabuming Raka, Selasa (23/3).

Stan takjil menurut rencana diletakkan di kawasan Pusat Grosir Solo (PGS).

Dengan demikian jalan di depan PGS akan ditutup sementara untuk berjualan. Upaya ini akan berkoordinasi dengan Dinas Koperasi dan Dinas Perdagangan.

Sementara, fasilitas penukaran uang itu akan menggandeng Bank Indonesia untuk membuka stand di lokasi.

Kabarnya, volume penukaran uang di Solo tergolong tinggi yakni hingga Rp4,2 triliun.

"Dari Pak Kepala BI Solo juga untuk penukaran uang ini termasuk paling tinggi. Dulu itu kalau tidak salah Rp4,2 triliun," ujar dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya