Dishub Kudus Siapkan Jalur Alternatif Mudik hingga Pati

Dishub Kudus Siapkan Jalur Alternatif Mudik hingga Pati - GenPI.co JATENG
Rambu penunjuk jalan menuju jalur alternatif. (Foto: ANTARA/HO-Dishub Kudus)

GenPI.co Jateng - Dinas Perhubungan atau Dishub Kudus siapkan jalur alternatif mudik hingga Pati.

Hal ini disiapkan guna mengantisipasi penumpukan kendaraan di sejumlah lokasi rawan kemacetan.

Jalur alternatif ini dilengkapi dengan rambu penunjuk jalan di setiap lokasi.

BACA JUGA:  3 Tips Menyambut Lebaran dengan Tubuh Sehat dan Segar

“Agar pemudik tidak kebingungan melewatinya,” kata Sekretaris Dishub Kudus, Putut Sri Kuncoro, dikutip Antara, Jumat (29/4).

Dia menjelaskan jalur alternatif ini sebelum sudah ada dan tersedia rambu.

BACA JUGA:  Kapasitas Terbatas, Rehat di Rest Area Boyolali Maksimal 30 Menit

Kini Dishub menambah rambu portabel dengan menambah keterangan jalur menuju Semarang atau Pati.

Salah satu jalur alternatif ini misalnya dari simpang tiga Bulung di Jl Kudus-Pati, kemudian simpang empat Kerawang di Jalan Kudus-Pati.

BACA JUGA:  Wow! Sahroni Terang-Terangan Ajak Gibran Maju Pilkada 2024

Sementara di kawasan perkotaan di Pasar Kliwon, swalayan ADA, simpang empat Jember, dan Pasar Bitingan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya