Air PDAM Macet, Warga Karanganom Klaten Andalkan Kiriman BPBD

Air PDAM Macet, Warga Karanganom Klaten Andalkan Kiriman BPBD - GenPI.co JATENG
Ilustrasi warga mengambil air dari tandon milik BPBD Klaten. (Foto: Diskominfo Klaten)

GenPI.co Jateng - Gara-gara air PDAM Tirta Merapi macet, warga sejumlah desa di Karanganom hanya andalkan kiriman BPBD.

Macetnya pasokan air ini terjadi di Desa Karangan, Jurangjero, Kunden, Beku, Brangkal dan Banceran.

Menanggapi hal ini BPBD Klaten lantas turun memasang lima tandon air berkapasitas 5.300 liter, lima truk tangki dan distribusi khusus ke wilayah pasokan air macet.

BACA JUGA:  Begini Persiapan Pemkot Solo Hadapi Mudik Lebaran 2022

Kabid Logistik dan Kedaruratan BPBD Klaten, Rujedi mengatakan, BPBD sudah melakukan asesmen lapangan dan menunggu koordinasi dengan PDAM.

"Tinggal menunggu koordinasi dengan PDAM saja,” jelas Rujedi, Sabtu (23/4).

BACA JUGA:  Selain Jadi Antikanker, Ini Sederet Khasiat Kunyit Menurut Dokter

Kepala Desa Jurangjero, Ali Murtopo, mengatakan pasokan air macet sejak tanggal (19/4),

Namun, mulai macet temporer sejak 8 April 2022.

BACA JUGA:  Awas! PKL Solo Dilarang Ngepruk Harga, Ada Sanksi Jika Nekat

Di Jurangrejo sedikitnya ada 329 keluarga yang terdampak akibat macetnya pasokan air bersih.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya