
GenPI.co Jateng - Kota Semarang kembali dihebohkan dengan tewasnya seorang mahasiswa di kamar indekosnya di Tembalang pada Rabu (11/10) malam.
Kapolsek Tembalang Kompol Wahdah Maulidiawati mengatakan korban berinisial EB (24) diduga bunuh diri ini ditemukan tewas di kamar indekosnya di wilayah Tembalang.
"Korban ditemukan meninggal dunia di dalam kamar indekosnya pada Rabu (11/10) malam," kata dia, Kamis (12/10).
BACA JUGA: Innalillahi! Mahasiswa Unnes Diduga Bunuh Diri di Paragon Semarang
Kapolsek menjelaskan korban ditemukan tewas oleh teman dan kekasihnya.
Hal ini berawal dari kecurigaan teman korban terkait keberadaan mahasiswa asal Kalimantan Tengah tersebut.
BACA JUGA: Innalillahi! Mahasiswa Undip Meninggal saat Mendaki Gunung Lawu, Begini Kronologinya
Dia kemudian meminta pemilik indekos korban untuk membuka pintu kamarnya dengan kunci cadangan.
Setelah itu mereka menemukan korban tergeletak di atas tempat tidur sudah dalam keadaan tidak bernyawa.
BACA JUGA: Ini AN Pelaku Pembunuhan Putri Pj Gubernur Papua, masih Mahasiswa
Selanjutnya jenazah dievakuasi ke kamar jenazah RS Dr Kariadi Semarang sebelum dipulangkan ke tempat asalnya di Kalimantan Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News