3 Suporter Serbu Stadion Manahan Hari Ini, Ini Antisipasi Panpel

3 Suporter Serbu Stadion Manahan Hari Ini, Ini Antisipasi Panpel - GenPI.co JATENG
Slemania saat datang ke Stadion Manahan Solo pada pertandingan PSS Sleman melawan Persis Solo, Sabtu (18/6) lalu. (Foto: Instagram Slemania)

GenPI.co Jateng - Pengamanan pertandingan Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo diperketat hari ini.

Hal ini mengingat kedatangan 3 suporter tim yang bakal mendukung langsung timnya bermain hari ini, Jumat (24/6).

Ketiga suporter ini masing-masing pendukung setia Persis Solo, PSIS Semarang dan PSS Sleman.

BACA JUGA:  PSS Sleman Ngaku Siap Hadapi PSIS Meski Banyak Pemain Tidak Fit

Setidaknya ada 3 basis suporter besar akan ngeluruk ke Stadion Manahan. Mereka adalah Pasoepati sebagai fans tuan rumah Persis Solo.

Selanjutnya 2 suporter PSIS Semarang seperti Panser Biru dan Snex, serta 2 kelompok suporter PSS, yaitu Slemania dan Brigata Curva Sud (BCS).

BACA JUGA:  Siap-Siap! 1.971 Slemania Ngeluruk ke Stadion Manahan Solo, Besok

Persis Solo dijadwalkan bertanding lebih dulu melawan Dewa United pada pukul 16.00 WIB. Selanjutnya, PSIS Semarang menghadapi PSS Sleman pada pukul 20.30 WIB.

Panitia pelaksana (Panpel) Piala Presiden menyebut pada laga Persis Solo vs Dewa United akan ditonton sebanyak 19.000 orang dan partai PSIS Semarang kontra PSS Sleman sebanyak 12.000 penonton.

BACA JUGA:  Slemania dan Panser Biru Kulanuwun ke Solo Temui Pasoepati

Jadi, total ada sebanyak 31.000 penonton yang berpotensi hadir ke Stadion Manahan dalam sehari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya