Dimas Drajad Pupus Ambisi PSIS Menang atas Persikabo

Dimas Drajad Pupus Ambisi PSIS Menang atas Persikabo - GenPI.co JATENG
PSIS Semarang (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - PSIS Semarang gagal memenuhi ambisinya untuk mendapatkan kemenangan saat melawan Persikabo 1973 dalam lanjutan pertandingan Liga 1 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (18/11) sore WIB.

Laskar Mahesa Jenar, julukan PSIS, harus puas dengan raihan 1 poin lantaran ditahan imbang Laskar Padjajaran, julukan Persikabo, dengan skor akhir 2-2.

Dengan demikian, Bruno Silva dan kawan-kawan kini mengantongi 20 poin dari 12 kali pertandingan.

Laga ini menjadi ajang kembalinya Imran Nahumarury yang kembali menjabat sebagai pelatih kepala menggantikan pelatih berpaspor Australia, Ian Andrew.

Pada laga tanpa penonton ini sebanyak 4 gol tercipta dari kedua tim.

Di babak pertama PSIS unggul lewat gol pembuka yang dicetak Bruno Silva di menit ketujuh.

Penyerang berkewarganegaraan Brazil ini sukses membobol gawang Persikabo yang dijaga Tedi Heri Setiawan lewat sepakan kaki kanan dari sisi kiri lapangan.

Tim besutan pelatih yang akrab disapa Liluk ini menggandakan keunggulan menjadi 0-2 setelah sang kapten, Wallace Costa, kembali menjebol gawang Tedi di menit ke-24.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya