Alhamdulillah, Babak 8 Besar Liga 2 Boleh Dihadiri Penonton

Alhamdulillah, Babak 8 Besar Liga 2 Boleh Dihadiri Penonton - GenPI.co JATENG
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.(Foto: pssi.org)

GenPI.co Jateng - Pertandingan babak 8 besar Liga 2 akan digelar dengan menghadirkan penonton.

Uji coba laga sepak bola dengan penonton ini dimulai pada 15 Desember 2021 hingga babak final.

Babak 8 besar Liga 2021 ini akan diselenggarakan di 2 stadion, yakni Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, dan Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA:  Daftar Tim Lolos Babak 8 Besar, Persis dan Sriwijaya FC 1 Grup

“Karena ini sifatnya uji coba, maka yang akan hadir sifatnya masih undangan. Ini juga untuk persiapan Seri IV BRI Liga 1 di Pulau Bali yang juga ada penonton,’’ kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dikutip pssi.org, Selasa (7/12).

Sebanyak 8 tim mengikuti babak 8 besar Liga 2.

BACA JUGA:  Persis Solo Rekrut Jacksen F Tiago, Ini Jabatannya

Mereka adalah PSIM Yogyakarta, Persis Solo, Sulut United, Persiba Balikpapan, Sriwijaya FC, PSMS Medan, Dewa United, dan Rans Cilegon FC.

Persis Solo menjadi satu-satunya wakil Jawa Tengah di fase ini.

BACA JUGA:  PSIM Dampingi Persis Tampil di Babak 8 Besar Liga 2

Seperti diketahui dari 19 instruksi yang diberikan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), salah satunya mengatur soal uji coba kehadiran penonton Liga 1 2021-2022 di stadion.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya