Keren Pol! Timnas Indonesia U-23 Hajar Taiwan 9 Gol Tanpa Balas

Keren Pol! Timnas Indonesia U-23 Hajar Taiwan 9 Gol Tanpa Balas - GenPI.co JATENG
Timnas Indonesia U-23 menghadapi Timnas Taiwan di Kualifikasi Piala Asia U-23 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (9/9). (Foto: Farida Trisnaningtyas/GenPI.co)

Tak puas hanya dengan 6 gol, anak didik Shin Tae Yong ini kian tak terbendung. Marselino kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah mencetak gol di menit ke-48. Gelandang yang bermain di Divisi Pertama B Liga Belgia ini membawa Garuda Muda unggul 7-0.

Pelatih asal Korea Selatan ini kembali melakukan pergantian penggawa Garuda Muda. Shin Tae Yong mengistirahatkan sang kapten Rizky Ridho dan menggantinya dengan Komang Teguh. Selanjutnya, Ivar Jenner ditarik dan digantikan M Rayhan Hannan. 

Setelah itu, Marselino yang menyumbang 2 gol juga ditarik digantikan Jeam Kelly. Sedangkan Witan diganti M Fajar Fathur.

BACA JUGA:  Jelang Laga Lawan Taiwan di Solo, Shin Tae Yong Ungkap Persiapan Timnas Indonesia U-23

Pergantian pemain ini kian membuat Indonesia garang. Hokky yang turun dari bangku cadangan menggantikan Sananta menyumbang 1 gol di menit ke-79. Skor sementara 8-0 untuk Indonesia. Indonesia menutup laga ini dengan kemenangan besar 9-0. Gol terakhir disumbang bintang Timnas Indonesia Pratama Arhan lewat aksi solo run-nya di menit ke-84. 

Hasil apik ini membuat Indonesia memimpin puncak klasemen sementara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 dengan torehan 3 poin. Indonesia unggul agregat gol dari Turkmenistan yang sebelumnya mengalahkan Taiwan dengan skor 4-0.(*)

BACA JUGA:  Jelang Laga Lawan Taiwan, Elkan Baggott dan Kolega Berharap Lolos Kualifikasi Piala Asia U-23

 

Video heboh hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya