Kurang Sip, PSIS Semarang Depak Pemain Jepang Ryo Fujii

Kurang Sip, PSIS Semarang Depak Pemain Jepang Ryo Fujii - GenPI.co JATENG
PSIS Semarang mengakhiri kontrak salah satu pemain asing asal Jepang, yakni Ryo Fujii. (Foto: PSIS)

GenPI.co Jateng - PSIS Semarang mengakhiri kontrak salah satu pemain asing asal Jepang, yakni Ryo Fujii.

Kontrak pemain yang berposisi sebagai gelandang ini diketahui habis di akhir musim kompetisi Liga 1 2022/2023.

“Kami umumkan pemain pertama yang terkena evaluasi dan kami lepas yakni Ryo Fujii,” kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi, dikutip psis.co.id, Sabtu (15/4).

BACA JUGA:  Ngenes! Tutup Liga 1 Musim Ini, PSIS Semarang Malah Keok

Yoyok menjelaskan Ryo dilepas berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan oleh tim pelatih dan manajemen.

“Dia kami lepas karena belum bisa memberikan penampilan yang kami inginkan. Selain itu, kontrak Ryo Fujii juga habis akhir musim ini,” tegas Yoyok.

BACA JUGA:  Tampil Gacor! 4 Kontrak Pemain PSIS Semarang Diperpanjang

Yoyok tak lupa mengucapkan terima kasih atas dedikasi Ryo Fujii yang berseragam PSIS sejak putaran kedua Liga 1 2022/2023.

“Mewakili manajemen, kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi Ryo Fujii selama ini. Semoga senantiasa diberikan kesehatan dalam melanjutkan kariernya dimana pun ia bermain,” tegas dia.

BACA JUGA:  Selamat Berjuang! Jelang SEA Games, 3 Penggawa PSIS Semarang Dipanggil Timnas Indonesia U-22

Sebelumnya PSIS Semarang memilih mempertahankan 3 pemain asingnya, yakni Taisei Marukawa, Carlos Fortes, dan Vitinho.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya