Mau Liburan ke Solo Akhir Tahun, Simak Kata Gibran Ini

19 November 2021 19:00

GenPI.co Jateng - Punya agenda untuk menghabiskan libur Natal dan Tahun Baru di Solo?

Tampaknya rencana ini harus ditunda dulu menyusul objek wisata di Kota Bengawan ini akan ditutup pada libur akhir tahun.

Hal ini seiring dengan kebijakan Pemerintah Pusat yang akan menaikkan status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 di seluruh Indonesia.

Regulasi ini berujung konsekuensi salah satunya kemungkinan besar kembali ditutupnya objek wisata di berbagai wilayah, tak terkecuali di Solo.

Dikutip pariwisatasolo.surakarta.go.id, Solo memiliki sederet wisata ikonik yang sarat nilai sejarah dan budaya.

Sejumlah wisata andalan, yakni Keraton Surakarta, Mangkunegaran, Museum Radya Pustaka, Museum Keris, Taman Balekambang, dan lain-lain.

Saat ini Kota Solo berada pada PPKM Level 2. Merujuk pada SE Wali Kota Solo No 067/4061 terkait PPKM Level 2 di Solo, pusat perbelanjaan dibuka dengan tidak ada pembatasan usia pengunjung.

Selain itu, fasilitas umum seperti taman, tempat wisata, tempat hiburan juga diizinkan buka. Begitu pula dengan kegiatan sosial, budaya, dan olahraga, juga diperbolehkan dengan pembatasan kapasitas.

“Ya sesuai instruksi Pak Menko PMK (Muhadjir Effendy) kami patuhi. Berarti Solo yang sekarang Level 2 akan kembali ke Level 3," ujar Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Kamis (18/11).

Menurut dia, penutupan destinasi wisata di Solo selama libur Nataru mendukung kebijakan dari Pemerintah Pusat.

Sebelumnya Menko PMK, Muhadjir Effendy, menjelaskan kebijakan PPKM Level 3 akan diberlakukan untuk semua daerah selama libur Nataru.

Kebijakan itu berlaku mulai 24 Desember 2021 sampai 2 Januari 2022.

Nantinya Instruksi Menteri Dalam Negeri akan ditindaklanjuti dengan SE Wali Kota Solo.

“Kami tunggu aturan resmi pusat seperti apa. Kalau disuruh tutup, ya ditutup. Kau dibuka dengan pembatasan, ya kami buka,” jelas dia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG