Jadi Jujukan Kunjungan Tamu G20, Loji Gandrung Gelar Pameran UMKM

29 Maret 2022 16:30

GenPI.co Jateng - Loji Gandrung gelar pameran produk UMKM Kota Solo menyusul jadi lokasi jujukan kunjungan tamu pertemuan G20.

Pameran ini menggandeng 17 UMKM selama dua hari yakni 30 – 31 Maret 2022.

"Nanti kita ada pameran di Loji Gandrung, 30 dan 31 Maret 2022. Itu ada 17 UMKM kalau nggak salah," kata Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perindustrian Kota Solo, Wahyu Kristina saat ditemui wartawan, Selasa (29/3).

BACA JUGA:  Industri Mebel Malah Tumbuh di Tengah Pandemi, Ini Penjelasannya

Produk yang akan dipamerkan itu antara lain kriya seni, batik, kerajinan hingga makanan kering.

"Makanan tadinya tidak diizinkan, tapi ini tadi diperbolehkan. Tapi tidak boleh ada icip-icip [menjajal]," ujar dia.

BACA JUGA:  Perkuat Pencegahan, 9 Desa di Jepara Jadi Kampung Anti Narkoba

Pembatasan ini dilakukan guna meminimalisasi risiko penularan Covid-19.

UMKM yang terpilih merupakan hasil binaan Pemerintah Kota Solo dan Bank Indonesia (BI).

BACA JUGA:  Sah! UNS Solo Tambah Dua Fakultas

Seluruh UMKM yang terpilih keseluruhan dari Kota Bengawan.

Selain di Loji Gandrung, ada juga pameran oleh tiga UMKM pilihan kementerian di Hotel Alila Solo.

Ketiga UMKM ini yakni batik, wayang dan kain lukis. Di lokasi juga ada pameran dan demo proses membatik.

“Yang di Loji Gandrung juga nanti tidak semata-mata pameran tapi juga ada demo membuatnya juga," terang Kristina.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG