Jepara Gelar Doa Bersama Akhir Tahun, Ini Rangkaian Acaranya

25 Desember 2021 00:00

GenPI.co Jateng - Juru kunci makam di Kabupaten Jepara akan dikumpulkan dan ikut istigasah dan doa bersama di Pendopo RA Kartini pada Sabtu (25/12).

Istigasah dan doa bersama yang digelar pada akhir tahun merupakan inisiasi Bupati Jepara, Dian Kristiandi.

“Bupati memberikan perhatian kepada juru kunci makam karena mereka juga telah banyak berjasa untuk masyarakat di Jepara,” kata Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Jepara Agus, Bambang Lelono, dikutip jepara.go.id, Jumat (24/12).

BACA JUGA:  Kronologis Penggerebekan Gudang Elpiji Ilegal di Jepara

Menurut dia, Bupati tidak hanya menggandeng tokoh agama dan tokoh masyarakat, tetapi juga mengumpulkan dan mengajak juru kunci (penjaga) makam di seluruh Kabupaten Jepara.

Mereka diajak untuk melakukan doa bersama di akhir tahun 2021.

BACA JUGA:  Catat! Ini Pesan Bupati Jepara untuk Generasi Milenial

Istigasah akan dimulai dengan ziarah ke Makam Sultan Hadlirin dan Ratu Kalinyamat di Mantingan, Kecamatan Tahunan.

Selanjutnya, istigasah atau doa bersama di Pendopo R.A Kartini Jepara pada malam harinya.

BACA JUGA:  Yuk Bunda di Jepara, Segera Bikin KIA untuk Kesayangan

Rencana acara ini juga akan dihadiri KH Abdullah Umar (Gus Umar) dari Kajen, Kabupaten Pati.

Bambang menambahkan Bupati nantinya akan memberikan penghargaan kepada 3 juru kunci makam di Jepara.

Pengabdian mereka dianggap luar biasa sehingga perlu mendapat perhatian.

Ketiga juru kunci tersebut adalah Mbah Nur Cholis sebagai juru kunci makam Mbah Sabilan Abdurrahman Demaan, Mbah Suniti sebagai juru kunci makam Mbah Suto Jiwo di Desa Bondo, Kecamatan Bangsri, dan Mbah Ngarini sebagai juru kunci makam mbah Andong Kencono, Desa Pulo Darat, Kecamatan Pecangaan.

Para penjaga makam ini perannya sangat dibutuhkan masyarakat.

Di sisi lain, istigasah akan semakin semarak dengan kehadiran grup rebana Darul Musthofa Welahan, yang menjadi Juara Hadrah 2021.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG