Duh! Wahana Ontang Anting di Semarang Ambruk, Belasan Orang Luka

04 Juni 2022 12:00

GenPI.co Jateng - Wahana permainan ontang anting di pasar malam Jalan Jolotundo, Kota Semarang, ambruk pada Jumat (3/6) malam.

Peristiwa ini mengakibatkan belasan orang mengalami luka berat dan ringan.

Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar mengatakan warga yang sedang menaiki wahana tersebut mengalami luka berat dan ringan.

BACA JUGA:  Seratusan Sapi di Rembang Terjangkit PMK, 2 Pasar Hewan Ditutup

"Satu orang dilarikan ke rumah sakit, lainnya luka ringan, sudah langsung dibawa pulang ke rumah," kata dia, Sabtu (4/6).

Beruntung, tidak ada korban meninggal dunia dalam kejadian nahas tersebut.

BACA JUGA:  Penutupan Pasar Hewan di Semarang Diperpanjang sampai 6 Juni 2022

Pihaknya pun tengah menyelidiki peristiwa ambruknya wahana permainan ini.

Sementara itu, salah seorang saksi Mulyadi (45) membeberkan peristiwa nahas ini terjadi pada Jumat sekitar pukul 23.30 WIB.

BACA JUGA:  Ini Serunya Pasar Malam yang Digelar Lagi di Alun Alun Kidul Solo

Pengunjung yang ingin menaiki wahana permainan ini membayar Rp 10.000/orang.

"Ada sekitar 10 orang yang saat ini sedang naik, ada dewasa, ada yang anak-anak," papar dia.

Saat ambruk, wahana permainan tersebut tidak berputar terlalu kencang.

Ketika kejadian, peristiwa ini langsung dilaporkan ke petugas Polsek Gayamsari.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG