Perkuat Respons Atasi Kebakaran, Cilacap Luncurkan Satkartaru

22 Mei 2022 02:00

GenPI.co Jateng - Perkuat respons atasi kebakaran, Pemkab Cilacap luncurkan aplikasi Satuan Pemadam Kebakaran Terpadu atau Satkartaru SIAP.

Peluncuran aplikasi ini dilakukan dengan menekan tombol pemadam kebakaran secara serentak oleh Bupati Cilacap, Kepala Satpol PP Cilacap, dan para pejabat lainnya pada Aplikasi Satkartaru.

Aplikasi ini mendorong transformasi Satpol PP Cilacap menjadi lebih cepat dalam menangani laporan kebakaran.

BACA JUGA:  Ini 4 Tips Menghilangkan Insomnia

Aplikasi ini bekerja dengan menerima laporan dari masyarakat lalu diteruskan oleh operator ke Pos Damkar terdekat dengan lokasi kejadian.

Kemudian, Pos Damkar terdekat menerjunkan tim pemadam kebakaran ke lokasi yang dituju dengan cepat.

BACA JUGA:  Menkeu Singapura Kunjungi KIK, Pemkab Kendal Berharap Sinergitas

“Satpol PP Cilacap telah melakukan berbagai langkah strategis untuk meningkatkan waktu tanggap atau respond time khususnya dalam kasus kebakaran dan penyelamatan,” kata Kepala Satpol PP Cilacap, Luhur Satrio Muchsin, dikutip Cilacapkab.go.id.

Aplikasi Satkartaru SIAP ini bisa diunduh di Play Store khusus ponsel Android.

BACA JUGA:  Stok Minyak Goreng di Kudus Melimpah, Harga Murah

Tak hanya itu, Satpol PP juga memberdayakan masyarakat dengan melatih dan membentuk barisan sukarelawan pemadam kebakaran.

Hingga 2021, sukarelawan pemadam kebakaran ini sejumlah 118 orang di seluruh Cilacap.

Luhur berharap masyarakat bisa mengunduh aplikasi ini guna membantu penanganan kebakaran yang lebih cepat.

Artinya, upaya ini turut menekan jumlah korban dan kerugian material akibat kebakaran.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG