Wuih Ada Kampung Sinematografi di Banjarnegara, Bikin 165 Film

13 Maret 2022 10:00

GenPI.co Jateng - Desa Bojanegara, Kecamatan Sigaluh, Banjarnegara jadi Kampung Sinematografi, dengan jumlah 165 film.

Kampung Sinematografi di Bojanegara diinisiasi oleh sejumlah pemuda yang tergabung dalam komunitas IAA Project binaan Rumah Zakat.

Komunitas ini fokus pada bidang sinematografi fotografi, dan jurnalistik.

BACA JUGA:  Bikin Sehat, Ini Segudang Manfaat Mengkonsumsi Coklat Hitam

Peluncuran Kampung Sinematografi ini dilakukan oleh Plh Bupati Banjarnegara, Syamsudin, Sabtu (12/3).

Sukarelawan Inspirasi Desa Berdaya Bojanegara sekaligus Pembina IAA Project, Yekti Nunihartini, mengatakan banyak pemuda Bojanegara yang ingin berkarya di bidang sinematografi.

BACA JUGA:  Cuaca Hari Ini: Solo Raya Waspada Hujan Lebat serta Angin Kencang

Potensi ini lantas ditangkap dengan melatih dan membimbing untuk peningkatan kapasitas dalam bidang sinematografi.

Ada sebanyak 17 anak muda bergabung dalam komunitas IAA Project yang menghasilkan 165 film dan sejumlah konten edukatif.

BACA JUGA:  Polres Banjarnegara Olah TKP Kasus Keracunan Gas, Apa Hasilnya?

Komunitas ini juga meraih banyak prestasi hingga tingkat nasional.

“Terbaru adalah mendapatkan rangking terbaik pada Festival Pemuda Desa di Lombok, Februari 2022 lalu,” kata dia, dikutip Banjarnegarakab.go.id, Sabtu (12/3).

Plh Bupati Syamsudin berharap sinematografi yang dikembangkan Bojanegara bisa mengangkat potensi yang ada agar dikenal masyarakat luas.

“Di era digital seperti sekarang ini berbagai potensi di desa dapat digali, diinformasikan lewat karya yang apik lalu disebarluaskan lewat media-media yang ada,” ujar dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG