1 Siswa Positif Covid-19, PTM di SMPN 1 Demak Dihentikan

14 Februari 2022 19:30

GenPI.co Jateng - Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMPN 1 Demak dihentikan menyusul adanya satu siswa terkonfirmasi positif Covid-19.

Dengan demikian, sekolah kembali menerapkan aktivitas pembelajaran menjadi daring atau PJJ.

Kasi Pembinaan SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Demak, Tri Pitoyo, mengatakan dia menerima laporan dari SMPN 1 Demak pada 12 Februari 2022.

BACA JUGA:  Pengumuman! PTM di Pati Dihentikan Sementara Mulai Hari Ini

Laporan itu menyebutkan ada satu siswa di sekolah tersebut positif Covid-19 seusai melakukan pemeriksaan mandiri.

Siswa itu menjalani tes swab pada 11 Februari 2022 malam dan hasilnya menunjukkan positif.

BACA JUGA:  Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Sukoharjo Dikenal Tertutup

“Saat ini sudah melakukan isolasi mandiri di rumah,” kata Tri, dikutip Demakkab.go.id, Senin.

Temuan ini membikin sekolah harus kembali menjalani pembelajaran jarak jauh atau daring selama 14 hari ke depan.

BACA JUGA:  PSIS Berharap Akhiri Puasa Kemenangan Lawan Persib Bandung, Tapi

Di sekolah itu juga digelar penyemprotan disinfektan.

“Kami juga meminta dari pihak sekolah untuk melakukan koordinasi dengan puskesmas yang menangani siswa tersebut,” pesan dia.

Kemudian, sekolah memantau dan menjalin komunikasi, koordinasi terkait perkembangan siswa tersebut dan keluarganya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG