Ini 3 Kecamatan di Kudus yang Terkena Proyek Tol Demak-Tuban

12 Februari 2022 12:00

GenPI.co Jateng - Sebanyak 3 kecamatan di Kabupaten Kudus bakal terkena proyek tol Demak-Tuban. Ketiga kecamatan ini adalah Undaan, Mejobo, dan Jekulo.

Ini merupakan kelanjutan proyek jalan tol Semarang-Demak.

"Ketiga kecamatan yang akan dilewati jalan tol Demak-Tuban, yakni Kecamatan Undaan, Mejobo dan Jekulo," kata Bupati Kudus, Hartopo, Sabtu (12/2).

BACA JUGA:  DPR Sayangkan Tindakan Represif Aparat di Wadas, Tolong Dialog!

Bupati menjelaskan sosialisasi rencana pembangunan ruas jalan tol Demak-Tuban ini dimulai pada Selasa (15/2).

Namun demikian, Bupati belum mengetahui secara detail desa-desa yang nantinya dilalui proyek tol tersebut.

BACA JUGA:  Tanah Kas Desa Turut Kena Tol Jogja-Bawen, Ini Ganti Ruginya

"Dimungkinkan sosialisasi tersebut juga akan menyebutkan desa-desa yang akan lalui proyek strategis nasional tersebut," imbuh dia.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Kudus, Arif Budi Siswanto, menambahkan sosialisasi proyek tol ini akan dilakukan pekan depan.

BACA JUGA:  Pembangunan Ruas Tol Demak-Tuban Dimulai, Ini Sebaran Wilayahnya

Menurut dia, konsultan pembangunan proyek tol Demak-Tuban pernah ke kantor Dinas PUPR.

Maka dari itu, pihaknya juga belum mengetahui tepatnya desa-desa yang terdampak jalan tol yang rencanya dikerjakan pada 2025 mendatang.

Sementara itu, Camat Jekulo, Wisnubroto Purnawarman Jayawardana, mengamini wilayahnya terkena pembangunan proyek Tol Demak-Tuban.

"Kami juga diundang sosialisasi rencana pembangunan tersebut pada Selasa,” ungkap dia.

Hal serupa diungkapkan Camat Mejobo, Aan Fitrianto.

Aan mengaku belum mengetahui pasti rencana pembangunan jalan tol tersebut.

Namun demikian, informasi yang beredar untuk Kecamatan Mejobo akan melintasi 3 desa, yakni Desa Kesambi, Kirig, dan Temulus.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG