Pemkab Purbalingga Gandeng TNI Polri Percepat Vaksinasi Covid-19

29 November 2021 06:00

GenPI.co Jateng - Pemerintah Kabupaten Purbalingga terus mempercepat capaian vaksinasi Covid-19. 

Salah satunya adalah bersinergi dengan berbagai pihak untuk menggenjot pelaksanaan vaksinasi ini. 

“Untuk terus mempercepat peningkatan cakupan vaksinasi Pemkab Purbalingga juga selalu bersinergi dengan TNI, Polri dan berbagai pihak lainnya," kata Plt. Kepala Dinas Kesehatan Purbalingga, Hanung Wikantono, Minggu (28/11).

Selain itu, pihaknya juga meminta warga berperan aktif dalam vaksinasi ini.

Masyarakat yang ingin divaksin bisa menghubungi pihak-pihak terkait.

Antara lain, bidan desa, babinsa, bhabinkamtibmas, hingga ke puskesmas terdekat.

Ia kembali mengingatkan masyarakat tidak perlu ragu terkait keamanan vaksin Covid-19 ini. 

Hal ini dengan catatan mereka sesuai persyaratan dan lolos skrining. 

Di sisi lain, vaksinasi di Purbalingga mencapai 62,97% atau sebanyak 490.376 dari target  sebanyak 778.743 sasaran.

Dari jumlah sebanyak itu, vaksinasi lansia juga terus mengalami peningkatan.

Vaksinasi kelompok ini mencapai 49,62% atau sebanyak 49.070 orang dari target 98.887 orang lansia.

Adapun Pemkab Purbalingga menargetkan bisa menurunkan status pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dari Level 3 ke Level 1.

Pemkab segera merampungkan persyaratan untuk turun level ini, yakni dari Level 3 ke Level 1 capaian vaksinasi harus di atas 50% dan lansia minimal 40%.

“Pemkab optimistis bisa segera menurunkan kategori PPKM mengingat cakupan vaksinasi di wilayah ini khususnya bagi kelompok lansia terus mengalami peningkatan yang signifikan,” jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG