GenPI.co Jateng - Sedikitnya 12 sepeda motor rusak tergilas truk kontainer seusai menabrak sebuah showroom di Temanggung, Kamis (27/1).
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu.
Kecelakaan itu bermula saat truk kontainer berpelat nomor H 9397 QA melaju dari arah Wonosobo ke Temanggung di Desa Paponan, Kledung, Kamis.
Sopir truk, Purnomo, mengaku tidak menguasai medan yang ia lintasi.
Akibatnya truk melaju tak terkendali hingga menabrak dua bangunan yang merupakan tempat penggilingan padi dan showroom sepeda motor.
Insiden ini mengakibatkan sedikitnya 12 sepeda motor rusak digilas truk kontainer itu.
Kasat Lantas Polres Temanggung, AKP Komang Kharisma, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden itu.
Sopir truk mengalami luka ringan termasuk penjaga showroom, Chaerul Anam.
"Karena tidak menguasai medan, di jalan menurun tersebut sopir hilang kendali dan menabrak rumah warga," kata dia, dikutip Antara, Kamis (27/1).
Dia mengimbau masyarakat meningkatan kewaspadaan saat melintasi jalur Kledung.
Di daerah itu banyak ditemui tikungan, turunan, tanjakan dan jalur sepit yang rawan terjadi kecelakaan.
“Kalau pengemudi tidak menguasai medan, bisa terjadi kecelakaan seperti kejadian ini," sambung dia.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News