Vaksinasi di Purbalingga Baru 58,1%, Kasus Covid Sisakan 7 Orang

24 November 2021 14:00

GenPI.co Jateng - Pemerintah Kabupaten Purbalingga mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) meski kasus aktif Covid-19 turun drastis. 

Di sisi lain, Pemkab melalui Dinas Kesehatan terus menggenjot percepatan vaksinasi Covid-19.

“Dalam dua hari ini mengalami penurunan, dan hanya tinggal 7 kasus aktif yang semuanya isolasi mandiri atau tidak ada yang dirawat di rumah sakit,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Purbalingga, Hanung Wikantono, dikutip jatengprov.go.id, Rabu (24/11).

Hanung menyebutkan kenaikan kasus aktif Covid-19 sempat tercatat sebanyak 16 orang pada Senin (15/11). 

Namun demikian, jumlahnya menurun setelah sepekan kemudian. Kini kasus terkonfirmasi positif Covid-19 tinggal 7 orang. 

Adapun 7 kasus aktif ini tidak ada yang dirawat di rumah sakit Covid-19. 

Semua pasien ini melakukan isolasi mandiri.

Kondisi ini jauh lebih baik daripada sepekan lalu.

Di samping itu, pihaknya mengingatkan masyarakat untuk tak abai terhadap prokes serta tak larut dalam euforia kasus yang turun kemudian abai.

Selain itu, vaksinasi Covid-19 di Purbalingga mencapai 58,1% atau sebanyak 452.491 orang untuk dosis 1.

Sementara khusus lansia vaksinasi telah menyasar 41.142 orang atau mencapai 41,61%.

Dalam hal ini, target vaksinasi warga Purbalingga sebesar 70% dari total jumlah penduduk. Target ini untuk mencapai kekebalan komunitas.

Vaksinasi juga diharapkan bisa menyasar hingga ke pelosok desa. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG