PPNI Jepara Bangun Gedung Rp4 M, Dananya dari Infak Anggota

07 Januari 2022 09:30

GenPI.co Jateng - Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) membangun gedung Jepara Nursing Center (JNC) senilai Rp4 miliar hasil infak anggotanya.

Ketua PPNI Jepara, Hadi Sarwoko, mengatakan anggaran pembangunan itu merupakan hasil infak 1.589 anggotanya saban bulan.

Dana terkumpul Rp4 miliar lalu dialokasikan untuk membeli tanah seluas 1.330 meter persegi senilai Rp1,2 miliar.

BACA JUGA:  Kemenhub Bakal Percantik Bandara Dewadaru Karimunjawa

Kemudian, anggaran Rp2,8 miliar lagi dipakai untuk konstruksi gedung lengkap dengan interiornya.

“Jadi total mulai dari lahan dan gedungnya sekitar Rp4 miliar. Semua dana berasal dari anggota,” kata Hadi, seperti dikutip Jepara.go.id, Kamis (6/1).

BACA JUGA:  Vaksin Anak 6-11 Tahun Dimulai di Wonosobo, Bupati Beri Pesan Ini

Dia menjelaskan infak rutin yang diberikan anggota nilainya bervariasi. Perawat yang berstatus ASN membayar infak Rp80.000.

Kemudian, perawat non-ASN Rp40.000, perawat di puskesmas dan klinik Rp30.000.

BACA JUGA:  Fantastis! PT Pura Nusa Persada Digugat Rp370 M Terkait Hak Cipta

“Selain infak, ada juga teman-teman yang punya rejeki lebih memberikan Rp100.000 atau Rp200.000 per bulan untuk rumah perawat ini,” sambung dia.

Pada seremoni peletakan batu pertama 12 Mei 2019 juga digelar lelang infak.

Sejumlah anggota ada yang menyumbangkan Rp10 juta, Rp15 juta hingga Rp20 juta dengan total memperoleh Rp250 juta.

“Dari hasil itu sekarang berdiri rumah perawat di Jepara,” tutur Hadi.

Gedung itu nanti dimanfaatkan untuk pelayanan surat izin praktik perawat, praktik mandiri hingga perpanjangan izin.

Di sana juga menjadi tempat pengembangan sumber daya manusia melalui pelatihan, seminar dan workshop.

Bupati Jepara, Dian Kristiandi, mengapresiasi pembangunan gedung JNC. Hal ini menjadi semangat baru untuk membangun kesehatan masyarakat.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG