Wow! Jumlah Calon Haji Asal Klaten Terbanyak di Solo Raya, 1.197 Jemaah Siap Berangkat

09 Mei 2023 18:00

GenPI.co Jateng - Klaten menjadi daerah di Solo Raya yang terbanyak mengirimkan calon jemaah haji untuk diberangkatkan ke tanah suci pada tahun 2023.

Total ada sebanyak 1.197 calon jemaah haji asal Klaten yang siap diberangkatkan tahun ini.

Bupati Klaten, Sri Mulyani, mengatakan calon jemaah haji asal wilayahnya adalah yang terbanyak di Solo Raya.

BACA JUGA:  Sabar Pak! Masa Tunggu Pemberangkatan Haji di Kota Pekalongan 30 Tahun

“Ada 1.197 calon jemaah haji Kabupaten Klaten yang akan berangkat ke tanah suci dan ini kuota terbanyak se-Solo Raya. Ini membuktikan bahwa Klaten bukan daerah yang miskin, tetapi menunjukkan Klaten ibadahnya baik, dan sedekahnya baik,” kata dia, dikutip klatenkab.go.id, Selasa (9/5).

Bupati menjelaskan Klaten menjadi wilayah dengan kuota haji terbanyak nomor 3 se-Jawa Tengah.

BACA JUGA:  Jadi Prioritas, 36 Calon Haji di Kota Semarang Berusia di Atas 80 Tahun

Pada tahun ini calon jemaah haji yang lansia asal Klaten ada 40% dari total jemaah.

Di sisi lain, Pemkab Klaten juga akan memberangkatkan 10 orang petugas haji.

BACA JUGA:  261 Calon Jemaah Haji Asal Boyolali Belum Punya Paspor, Ini Kata Kemenag

Bupati meminta agar calon jemaah tidak malu bertanya kepada pendamping saat melaksanakan manasik haji.

“Adanya kegiatan manasik ini bertujuan agar para calon haji benar-benar mengetahui dan memahami ibadah haji yang sesungguhnya baik yang wajib ataupun sunnah sehingga nanti bisa dilaksanakan dengan baik,” papar dia. 

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Klaten, Hariyadi, menjelaskan calhaj yang diberangkatkan rinciannya, 1.197 jemaah reguler dan cadangan 103 jemaah dengan total 1.300 jemaah se-Kabupaten Klaten.

Menurut dia, jemaah calhaj meskipun sudah melaksanakan manasik dengan KBIH masing-masing tetapi tetap harus mengikuti manasik haji tingkat Kabupaten Klaten yang akan dilaksanakan tiga hari.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG