Duh! 10 Lokasi di Purbalingga Longsor, Akses Warga Terputus

03 Januari 2022 06:30

GenPI.co Jateng - Sebanyak 10 lokasi di jalan penghubung Desa Sirau – Kramat, Kecamatan Karangmoncol terputus akibat tanah longsor, Sabtu (1/1).

Longsoran itu membuat sejumlah kampung terisolasi dan sejumlah rumah terancam reruntuhan tanah.

Informasi yang dihimpun GenPI.co, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (1/1) sore sekitar pukul 15.00 WIB.

BACA JUGA:  Kenalkan Fishbar, Camilan Sehat Berbahan Ikan Kembung Karya UNS

Longsor terjadi tebing-tebing di sejumlah ruas jalan di Desa Sirau, seperti jalan turut Dusun Siregol Desa Sirau.

Kemudian, tebing di jalan turut Dusun Pengungsen dan Dusun Karanggintung dan tebing di jalur Desa Kramat – Desa Sirau.

BACA JUGA:  Bun, Yuk Perhatikan 5 Pilar Saat Anak Mengalami Diabetes

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

” Pembersihan tadi, warga fokus melakukan pembersihan longsor yang dekat rumah warga di Dusun Karanggintung,” kata Kapolsek Karangmoncol, AKP Damar Iskandar, seperti dikutip Purbalinggakab.go.id, Minggu (2/1).

BACA JUGA:  Wow, Malam Tahun Baru Gibran Ternyata Lantik 41 Pejabat

Berbeda dengan warga, para sukarelawan, personel Polsek dan Koramil serta Camat Karangmoncol membersihkan di jalur utama.

Hasilnya akses itu baru hanya bisa dilewati kendaraan roda dua.

“Perlu kewaspadaan ekstra melewatinya karena jalan licin,” sambung Damar.

Kepala Desa Sirau, Dirun, menambahkan banyaknya lokasi longsor yang harus dibersihkan membuat pekerjaan itu tidak selesai dalam sehari.

Dia berencana melanjutkan pembersihan lokasi terdampak pada Senin (3/1).

“Selain jalan kabupaten, jalan desa juga banyak yang terputus akibat longsor tanah, sehingga warga konsentrasi di wilayahnya sendiri belum sampai ke jalan kabupaten,” kata Dirun.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahyadi Kurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co JATENG