Merapi Kerap Erupsi, BPBD Klaten Pastikan 3 Selter Siap Pakai

Merapi Kerap Erupsi, BPBD Klaten Pastikan 3 Selter Siap Pakai - GenPI.co JATENG
Suasana di salah satu selter milik Pemkab Klaten. (Foto: Diskominfo Klaten)

GenPI.co Jateng - Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Klaten memastikan tiga selter milik Pemkab siap pakai di tengah kondisi Merapi yang terus erupsi.

Ketiga selter ini meliputi selter Kebondalem Lor, Kecamatan Prambanan, selter Menden, Kecamatan Kebonarum, dan selter Demakijo, Kecamatan Karangnongko.

Kepala BPBD Klaten, Sri Winoto, mengatakan pola luncuran awan panas, curahan lava pijar Gunung Merapi awalnya cenderung ke barat.

BACA JUGA:  Ganjar Pastikan Pengungsi Banjir Ditangani dengan Baik, Hamdalah!

Namun, kini lava ini beralih mengarah ke barat daya, selatan atau tenggara mengarah ke Kali Woro.

Maka itu, BPBD mengimbau warga agar menghentikan aktivitas di daerah yang masuk ke dalam zona berbahaya.

BACA JUGA:  Banjir Kebumen Surut, Jumlah Pengungsi Tersisa 400 Orang

Daerah ini meliputi jalur Kali Woro, Kali Gendol, dan Kali Gubeng. Selain awan panas, bahaya juga mengancam apabila terjadi hujan deras berupa lahar dingin.

“Kami menghimbau pada saat-saat semacam itu masyarakat untuk sementara menghentikan kegiatannya di sepanjang alur sungai itu,” kata dia, dikutip Klatenkab.go.id, Kamis (17/3).

BACA JUGA:  Ini Kisah Pocut Meurah Intan, Pahlawan Aceh Yang Gagah Berani

Kesiapsiagaan masyarakat juga terus diperkuat agar bisa melakukan evakuasi mandiri saat terjadi situasi darurat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya