Rel Tergenang Banjir, Perjalanan KA Lintas Utara Jawa Tengah Dialihkan ke Selatan

Rel Tergenang Banjir, Perjalanan KA Lintas Utara Jawa Tengah Dialihkan ke Selatan - GenPI.co JATENG
Petugas mengoperasikan pompa air untuk mengurangi genangan banjir di Stasiun Semarang Tawang, Minggu (1/1). (Foto: ANTARA/ I.C.Senjaya)

GenPI.co Jateng - Sejumlah perjalanan kereta api (KA) di lintas utara Jawa Tengah dialihkan ke selatan akibat banjir yang menggenangi rel sejak Sabtu (31/12).

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko mengatakan banjir masih menggenangi rel di petak antara Stasiun Semarang Tawang hingga Alastuwa.

"Antara Semarang hingga Alastuwa masih ada genangan setinggi 25 cm dari atas kop rel, sehingga tidak mungkin dilewati secara normal," kata dia, Minggu (1/1).

BACA JUGA:  Batang Dilanda Banjir, Begini Kondisinya

Ixfan menjelaskan KA yang rutenya dialihkan adalah KA Matarmaja tujuan Semarang-Jakarta, 2 rangkaian KA Brantas tambahan tujuan Jakarta-Blitar, 2 rangkaian KA Brantas tujuan Jakarta-Blitar, 2 rangkaian KA Majapahit tujuan Malang-Jakarta, serta 2 rangkaian KA Brawijaya tujuan Malang-Jakarta.

Selain itu, KAI juga membatalkan keberangkatan 4 rangkaian KA, yakni 2 rangkaian KA Blora Jaya relasi Semarang-Cepu dan 2 rangkaian KA Kamandaka tujuan Semarang-Purwokerto.

BACA JUGA:  Hujan Deras, Kota Semarang Dilanda Banjir

Menurut dia, aktivitas perjalanan KA di Stasiun Semarang Tawang berangsur normal karena banjir mulai surut.

"PT KAI menyampaikan permohonan maaf dan terus berupaya untuk menormalkan perjalanan kereta api," papar dia.

BACA JUGA:  Banjir Landa Kawasan Marina Semarang, Ini Penyebabnya

Ixfan menyebut banjir melanda Semarang akibat hujan turun sejak Jumat (30/12) hingga Sabtu (31/12).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya