Timsus ke Magelang Telusuri Penyebab Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J

Timsus ke Magelang Telusuri Penyebab Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J - GenPI.co JATENG
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memberikan keterangan pers penetapan tersangka kasus tewasnya Brigadir J di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/8). (Foto: ANTARA/Laily Rahmawaty)

GenPI.co Jateng - Penyidik tim khusus Polri ke Magelang untuk menelusuri peristiwa yang sebenarnya terjadi dalam kasus pembunuhan Brigadir J atau Brigadir Polisi Nofriansyah Yosua Hutabarat.

Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Komjen Pol Agus Andrianto menyebutkan penyidik tim khusus Polri berangkat ke Magelang untuk mencari tahu peristiwa yang memicu kemarahan Irjen Pol Ferdy Sambo, selaku tersangka pembunuhan Brigadir J.

“Tim sedang ke Magelang untuk menelusuri kejadian di sana secara utuh kejadian bisa tergambar,” ujar Agus, Minggu (14/8).

BACA JUGA:  Rektor UNS Solo Turut Komentari Kasus Brigadir J, Begini Katanya

Agus menjelaskan penelusuran ini untuk mengetahui faktor pemicu penembakan terhadap Brigadir J.

Hal ini sebagaimana yang diungkapkan Irjen Pol Ferdy Sambo saat diperiksa sebagai tersangka di Mako Brimob Polri, pada Kamis (11/8).

BACA JUGA:  Ferdy Sambo Jadi Tersangka Pembunuhan Brigadir J, Hotman Paris Sebut Ini

Ferdy Sambo mengaku marah setelah mendapat laporan dari istrinya Putri Candrawathi.

“Faktor pemicu kejadian sebagaimana diungkapkan Pak FS,” imbuh dia.

BACA JUGA:  Bripka RR Terlibat Kasus Tewasnya Brigadir J, Ini Kariernya di Polres Brebes

Menurut dia, penyidik akan mengumpulkan barang bukti yang dibutuhkan untuk dalam penyidikan kasus tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya