5 Lokasi Rawan Macet di Solo yang Harus Diketahui Pemudik

5 Lokasi Rawan Macet di Solo yang Harus Diketahui Pemudik - GenPI.co JATENG
Ilustrasi mudik Lebaran. (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Sejumlah ruas jalan di Solo disinyalir menjadi lokasi rawan macet terlebih pada momentum mudik Lebaran.

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo menginventarisasi sedikitnya ada 19 lokasi rawan macet.

Secara terperinci, ke-19 lokasi itu meliputi Bundaran Tugu Pamandengan dan Bundaran Pasar Gede, Simpang Faroka, Simpang Kerten, Simpang Gilingan, dan Simpang Coyudan.

BACA JUGA:  7 Lokasi Rawan Kecelakaan di Solo, Pemudik Harap Hati-hati

Kemudian, Simpang Dawung, Bundaran Gladag, Simpang Sangkrah, Simpang Ketandan,  Simpang Loji Wetan, Simpang Pasar Kliwon dan Simpang Klodran.

Masih ditambah Simpang ABC, Simpang Gendengan, Simpang Nonongan, Simpang Ngemplak, Simpang Tugu Wisnu, Simpang Girimulyo, dan Simpang Mojosongo.

BACA JUGA:  Nabuh Beduk, Tradisi Ramadan yang Masih Eksis di Solo

"Kemudian lokasi rawan macet lain yakni perlintasan sebidang," kata Kepala Dishub Kota Solo, Hari Prihatno dalam konferensi pers, Rabu (27/4).

Simpang sebidang ini sedikitnya ada lima yang menjadi rawan kemacetan yakni perlintasan S. Parman, Pasar Nongko, Urip Sumoharjo, Gilingan, dan Palang Joglo.

BACA JUGA:  Dishub Solo Bikin Rest Area di Jurug, Fasilitasnya Komplet

Hari juga mengimbau pemudik berhati-hati saat berkendara di sejumlah ruas jalan yang berpotensi terjadi pelanggaran parkir.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya