Cuaca Hari Ini: Jateng Hujan Siang-Sore, Jangan Lupa Bawa Payung

Cuaca Hari Ini: Jateng Hujan Siang-Sore, Jangan Lupa Bawa Payung - GenPI.co JATENG
Citra satelit cuaca Jawa Tengah. (Foto: BMKG Jateng)

GenPI.co Jateng - Cuaca hari ini, Selasa (8/3), untuk wilayah Jawa Tengah atau Jateng mayoritas dalam kondisi hujan mulai dari ringan hingga lebat.

Sebaliknya, pada pagi hari, cuaca di Jateng cenderung berawan.

Data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan hujan lebat berpotensi terjadi di Magelang, Temanggung, dan Wonosobo.

BACA JUGA:  Ini Daftar Cek Kesehatan yang Harus Dilakukan Sebelum Menikah

Sementara, hujan sedang berpotensi terjadi di Wonogiri, Sukoharjo, Srage, Surakarta, Salatiga, Purwodadi, Purworejo, Klaten, Karanganyar, dan Boyolali.

Data Bmkg.go.id, dikutip Selasa menunjukkan hujan bakal berlangsung hingga malam hari dengan intensitas sedang dan ringan.

BACA JUGA:  Ternyata Begini Tips Mudah Mencuci Baju Bayi

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini adanya cuaca ekstrem yakni hujan deras disertai angin kencang dan petir pada siang hingga malam hari.

Sejumlah kawasan perlu mewaspadai cuaca ini meliputi Pegunungan, Soloraya, Jateng bagian timur, Jateng bagian barat, Pantura barat-tengah, dan sekitarnya.

BACA JUGA:  Terungkap! Ini Penyebab Capaian Vaksinasi di Brebes Rendah

Pada malam hari, sebagian cuaca di wilayah Jateng mengalami hujan intensitas ringan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya