3.000 Liter Minyak Goreng Dijual di Pasar Bahurekso, Biar Ramai

3.000 Liter Minyak Goreng Dijual di Pasar Bahurekso, Biar Ramai - GenPI.co JATENG
Operasi minyak goreng digelar di relokasi pasar Bahurekso, Kendal. (Foto: Diskominfo Kendal)

GenPI.co Jateng - Sebanyak 3.000 liter minyak goreng dijual di pasar relokasi Bahurekso, Kendal, Jumat (25/2).

Minyak goreng itu merupakan operasi pasar oleh Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM Kendal bagi masyarakat umum.

Setiap warga bisa membeli minyak goreng maksimal 2 liter dengan harga Rp14.000 per liter.

BACA JUGA:  Paman Presiden Jokowi Meninggal, Wawali: Warga Solo Kehilangan

Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Kendal, Ferinando RAD Bonay, mengatakan sebanyak 3.000 liter minyak goreng dalam kemasan 1 liter disiapkan.

"Siapapun boleh beli dan tentunya kita batasi maksimal hanya 2 botol atau 2 liter setiap orangnya," kata Ferinando, dikutip Kendalkab.go.id, Sabtu (26/2).

BACA JUGA:  Presiden Jokowi Akan Hadiri Pemakaman Sang Paman di Solo Hari Ini

Sementara itu, khusus pedagang memperoleh kuota 2 karton minyak goreng.

Minyak goreng itu bisa dijual lagi dengan harga sesuai yang ditetapkan pemerintah.

BACA JUGA:  Mantap! Genjot Vaksinasi, Polsek Gringsing Batang Harus Cetar

Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto, mengatakan operasi pasar itu sengaja digelar di pasar relokasi Bahurekso agar makin ramai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya