Balai Kota Semarang Diisukan Dipindah, Ini Penjelasan Mbak Ita

Balai Kota Semarang Diisukan Dipindah, Ini Penjelasan Mbak Ita - GenPI.co JATENG
Balai Kota Semarang disebut-sebut akan dipindah dari pusat Kota Semarang Tengah ke wilayah Barat, yakni Kecamatan Mijen. (Foto: Pemkot Semarang)

GenPI.co Jateng - Balai Kota Semarang disebut-sebut akan dipindah dari pusat Kota Semarang Tengah ke wilayah Barat, yakni Kecamatan Mijen.

Kabar pemindahan kantor pusat pemerintahan Kota Semarang dari kawasan pusat kota ke wilayah Mijen mencuat setelah masterplan atau rencana pembangunan Balai Kota Semarang di wilayah Mijen diunggah akun Instagram @skyscrapercitysemarang.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, mengatakan pemindahan Balai Kota Semarang belum menjadi prioritas untuk direalisasikan dalam waktu dekat.

BACA JUGA:  Buka di Depan Alfamart Banjardowo! Ini Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling Semarang

"Tidak dalam waktu dekat. Kami masih fokus pada 4 isu yang menjadi prioritas pembangunan saat ini, yakni penanganan stunting, kemiskinan ekstrem, pengendalian inflasi, dan ketahanan pangan," kata dia, Selasa (22/8).

Isu pemindahan Balai Kota Semarang ini santer terdengar di media sosial dalam beberapa hari terakhir.

BACA JUGA:  Waduh! 170 Perlintasan Sebidang Kereta Api di Daop 4 Semarang Belum Dijaga

Mbak Ita, sapaan akrabnya, mengaku pemindahan pusat pemerintahan membutuhkan anggaran yang sangat besar.

Maka dari itu, anggaran lebih tepat bila digunakan untuk pembangunan di Kota Semarang terlebih dahulu.

BACA JUGA:  Liburan ke Semarang di Akhir Pekan! Ini Jadwal dan Harga Tiket KA Banyubiru

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Semarang Iswar Aminuddin menambahkan pemindahan Balai Kota Semarang bukan persoalan yang mudah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya