3 Tips yang Harus Diperhatikan agar Tak Salah Jurusan Kuliah

3 Tips yang Harus Diperhatikan agar Tak Salah Jurusan Kuliah - GenPI.co JATENG
Psikolog Pendidikan Fakultas Psikologi Universitas Sebelas Maret, Afia Fitriani. (Foto: Humas UNS Solo)

GenPI.co Jateng - Ada sejumlah tips yang harus diperhatikan agar tak salah jurusan saat kuliah di perguruan tinggi.

Psikolog Pendidikan Fakultas Psikologi Universitas Sebelas Maret atau UNS Solo, Afia Fitriani, mengatakan pemilihan jurusan ini menyangkut minat, bakat, dan potensi kerja.

Menurut Afia, sedikitnya ada tiga tips yang harus diperhatikan agar tak salah jurusan.

BACA JUGA:  Ini Lho Kedung Lumbu, Sentra Kuliner Tengkleng Khas Solo

Pertama, kenali minat. Hal ini bisa dimulai dari analisis hobi dan aktivitas yang digemari. Tulisan hobi ini berdasarkan prioritas.

Kedua, gali bakat. Hal ini bisa dilakukan dengan melihat arsip-arsip nilai akademik saat bersekolah.

BACA JUGA:  Catat! Mudik, Waktu Istirahat di Rest Area Tol Dibatasi 30 Menit

Periksa juga tugas-tugas yang dikerjakan untuk melihat bakat ada di bidang apa.

Analisa ini makin mudah dengan mengenali pula bidang-bidang ilmu. Lalu, tuliskan sesuai prioritas.

Ketiga, gali informasi jurusan dan bidang kerja mengacu pada hasil analisis minat dan bakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya