Pemain PSIS Semarang Dewangga Ditarik Timnas U23

Pemain PSIS Semarang Dewangga Ditarik Timnas U23 - GenPI.co JATENG
Pemain PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga Santosa. (Foto: Psis.co.id)

GenPI.co Jateng - Pemain bek tengah PSIS Semarang Alfeandra Dewangga Santosa ditarik bergabung Timnas U23 dalam SEA Games ke-31 di Vietnam, Mei nanti.

Kabari ini diterima manajemen PSIS melalui surat dari PSSI nomor 1567/AGB/219/IV-2022 yang diteken Sekretaris Jenderal, Yunus Nusi.

Dalam surat itu disebut, Dewangga beserta pemain Timnas U23 lainnya akan mengikuti pemusatan latihan.

BACA JUGA:  Balon Udara Boleh Terbang Asal Diikat, Kata Ganjar

Timnas U23 ini akan berkompetisi pada ajang SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola.

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, menyambut positif atas pemanggilan Dewangga ke dalam Timnas.

BACA JUGA:  Zakat Fitrah Tambah Kesalehan Sosial

Dia berharap Dewangga dkk akan membawa pulang medali emas bagi Indonesia.

Pada cabang olahraga sepak bola, Indonesia kali terakhir meraih emas pada 1991.

BACA JUGA:  Ini 4 Kuliner Khas Pecinan Semarang yang Wajib Dicoba

“Kami atas manajemen PSIS juga menginginkan cabor sepak bola kembali meraih emas. Semoga berhasil ya Dewa dan seluruh pemain Timnas lainnya,” ujar Yoyok, dikutip Psis.co.id, Sabtu (30/4).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya