Pengumuman! PSIS Semarang Jamu Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo

Pengumuman! PSIS Semarang Jamu Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo - GenPI.co JATENG
Pesepak bola PSIS Semarang Meru Kimura (kanan) diadang pesepak bola Persikabo 1973 Komarudin (kiri) di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (Foto: ANTARA)

GenPI.co Jateng - Laga PSIS Semarang melawan Persita Tangerang resmi dipindah dari Stadion Jatidiri Semarang ke Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (25/2).

Hal ini lantaran adanya agenda kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Kota Semarang besok.

Ketua Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang Danur Rispriyanto mengatakan pihaknya telah mencari stadion alternatif pengganti Stadion Jatidiri Semarang.

BACA JUGA:  Carlos Fortes Kembali Berlatih Normal di PSIS, Sudah Sembuh?

Menurut dia, terdapat 3 stadion yang menjadi alternatif untuk menggelar laga PSIS melawan Persita, yakni Stadion Moch Soebroto Magelang, Stadion Maguwoharjo Sleman, dan Stadion Sultan Agung Bantul.

Namun demikian, akhirnya panpel memutuskan menggunakan Stadion Maguwoharjo untuk laga PSIS Semarang vs Persita Tangerang.

BACA JUGA:  Waduh! PSIS Semarang Tak Bisa Jamu Persita Tangerang di Stadion Jatidiri, Ada Apa?

Akan tetapi, laga ini akan digelar tanpa penonton.

"Pertandingan digelar tanpa penonton," kata dia, Jumat (24/2).

BACA JUGA:  Waduh! Penjaga Gawang PSIS Semarang Adi Satryo Cedera, Begini Kondisinya

Di sisi lain, pihaknya mengimbau suporter PSIS Semarang untuk tidak datang ke Stadion Maguwoharjo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya