Piknik ke Taman Alam Posong Bikin Sah Wisata ke Temanggung

17 Desember 2021 13:00

GenPI.co Jateng - Piknik ke Temanggung rasanya belum sah jika belum berwisata ke Posong.

Kawasan wisata Posong, Temanggung, ini menyuguhkan panorama alam yang indah serta udara yang sejuk sehingga cocok untuk berlibur.

Dikutip visitjawatengah.jatengprov.go.id, Jumat (17/12), kawasan wisata alam Posong ini berada di Desa Tlahab, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung.

BACA JUGA:  96.000 Perkawinan di Temanggung Tak Tercatat Negara, Ada Apa?

Lokasinya tepat di lereng Gunung Sindoro dan berhadapan langsung dengan Gunung Sumbing.

Kawasan wisata alam Posong ini merupakan pengembangan Desa Wisata Tlahab dan dikelola oleh pihak swasta.

BACA JUGA:  Duh, 4.200 Anak di Temanggung Alami Stunting

Banyak objek wisata yang bisa Anda kunjungi di Posong. Salah satunya adalah Taman Wisata Alam Posong yang terletak di paling atas kawasan ini. 

Selain akses yang gampang dijangkau, tiket masuk ke taman wisata ini juga terjangkau, hanya Rp 20.000.

BACA JUGA:  Pemkab Temanggung Gaspol, Manuvernya Luar Biasa

Taman ini menyediakan berbagai wahana yang patut dicoba wisatawan. Ada taman yang luas, taman bermain, gazebo, dan wahana flying fox.  

Selama berada di taman ini banyak aktivitas yang bisa dilakukan wisatawan. Mulai dari bermain, nongkrong, hingga berfoto di berbagai tempat.

Bisa juga pengunjung sekadar duduk sambil menghirup udara sejuk serta menikmati pemandangan alam.

Bagi Anda yang gemar berfoto atau pun swafoto, tak perlu khawatir. Ada berbagai spot swafoto menarik dengan latar belakang Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, atau perkebunan kopi dan tembakau yang luas.

Anda bisa juga merasakan pengalaman menginap di tempat ini karena tersedia fasilitas perkemahan.

Jangan khawatir soal peralatan berkemah dan mendirikan tenda, dan lain-lain. Pengunjung tinggal datang layaknya hendak menginap di hotel.

Ada beberapa paket berkemah yang disediakan Taman Wisata Alam Posong.

Mulai dari paket camp family full service (Rp 1,2 juta/tenda), paket camp family ekonomi (Rp 700.000/tenda), paket berkemah ekonomi Rp 80.000/orang, dan berkemah dengan membawa tenda tarifnya Rp 60.000/orang.

Yuk segera agendakan kunjungan Anda ke Taman Wisata Alam Posong.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG