Ini Lokasi Parkir Tamu Pernikahan Adik Presiden Joko Widodo

26 Mei 2022 07:00

GenPI.co Jateng - Polresta Solo menyiapkan sejumlah kantong parkir bagi kendaraan tamu pernikahan adik Presiden Joko Widodo (Jokowi) Idayati dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, Kamis (26/5).

Ada sebanyak 800 tamu undangan yang akan hadir dalam pernikahan tersebut.

Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Solo, AKP Sri Hartanti, mengatakan pihaknya menyiapkan beberapa lokasi parkir bagi tamu undangan.

BACA JUGA:  Anak Idayati Adik Jokowi Ungkap Sosok Ketua MK di Matanya

Lokasi tersebut terdapat papan informasi sebagai penanda.

Pertama, di sisi utara depan Graha Saba Buana, tempat resepsi kedua mempelai digelar.

BACA JUGA:  Terungkap! Ini Bocoran Baju Pengantin Adik Jokowi dengan Ketua MK

Lokasi parkir itu berada di bekas pangkalan taksi tepatnya berada di depan sate Mbok Galak.

"Depan sate Mbok Galak persis, seberang jalan. Sudah terpasang MMT di situ," ujar dia, kepada wartawan, Rabu (25/5).

BACA JUGA:  Ini Baju Pengantin Adik Jokowi dan Ketua MK Saat Akad dan Resepsi

Kedua, di Gudang Ajinomoto, Jalan Letjen Suprapto No 99A, Banyuanyar. Gudang tersebut terletak 350 meter dari lokasi resepsi.

Ketiga, di lapangan Banyuanyar, Jl Adi Sumarmo No 140, Banyuanyar.

Keempat, halaman dan sekitar SDN Banyuanyar 2. Lokasi ini berjarak sekitar 650 meter dari Graha Saba Buana.

Kelima, bekas pangkalan taksi dekat lokasi resepsi. Lokasi tersebut berada di sekitar Jl Ki Mangun Sarkoro, atau berjarak kurang lebih 500 meter dari Graha Saba Buana.

Keenam, halaman Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Solo dengan radius 500 meter dari lokasi resepsi. Kantor Kemenag berlokasi di Jl Ki Mangun Sarkoro No 115, Sumber.

Ketujuh, SPBU Sumber yang berlokasi di Jl Ki Mangun Sarkoro. Selain itu, wilayah selatan Graha Saba Buana juga menjadi lokasi parkir.

Kedelapan, di lapangan Sumber di Jalan Letjen Suprapto No 32, Sumber, dan kesembilan, halaman dan sekitar Kantor Kecamatan Banjarsari. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG