Atap dan Eternit Puskesmas di Banjarnegara Lapuk, Ganjar Kucurkan Rp 7 Miliar

25 Mei 2023 10:00

GenPI.co Jateng - Puskesmas Punggelan 2 Banjarnegara mendapatkan bantuan anggaran Rp 7 miliar untuk membangun gedung baru dan fasilitas lainnya.

Konstruksi atap dan eternit Puskesmas Punggelan 2 Banjarnegara ini sudah lapuk.

Bahkan pada beberapa ruang sudah disangga dengan bambu.

BACA JUGA:  Astaga! Korban Pembunuhan Dukun Pengganda Uang Mbah Slamet di Banjarnegara Jadi 12 Orang

Maka dari itu, diusulkan pembangunan gedung baru yang tak jauh dari gedung lama.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengingatkan agar warga turut mengawasi proses pembangunan.

BACA JUGA:  Korban Pembunuhan Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara, Ada 28 Laporan Orang Hilang

Dia pun berpesan pada pelaksana, agar memperhatikan kualitas bangunan dan tidak dikorupsi.

“Pesan saya jangan dikorupsi agar hasilnya bisa bagus. Speknya juga mesti dipenuhi dan sesuai,” kata dia, dikutip jatengprov.go.id, Kamis (25/5).

BACA JUGA:  Hujan Lebat, 24 Titik di Banjarnegara Dilanda Tanah Longsor

Ganjar menjelaskan anggaran yang diberikan untuk pembangunan gedung baru, dengan fasilitas yang lebih baik dan lengkap.

“Bantuan yang kita berikan untuk puskesmas yang rusak. Kami mau bangun puskesmas baru dengan nilai kira-kira Rp7 miliar,” papar dia.

Nantinya puskesmas direlokasi dulu berjarak 200 meter dari bangunan lama.

Pengerjaan pembangunan gedung baru akan dimulai pada Juli dan selesai dalam 6 bulan mendatang.

Ganjar juga menyerahkan bantuan penyertaan modal BUMDes sebesar Rp150 juta dan Instalasi Perpipaan Gas Rawa senilai Rp200 juta.

Ada pula digester biogas untuk empat kelompok senilai Rp240 juta, dan bantuan lainnya.

“Kami harapkan bantuan nanti akan bisa segera membuat puskesmas yang baru, sehingga pelayanan masyarakat khususnya kesehatan bisa lebih baik,” jelas dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG