Kiat Bikin Rumah Rasa Hotel Biar Berasa Liburan, Tapi Kerja

03 Februari 2022 21:00

GenPI.co Jateng - Pandemi Covid-19 tak kunjung rampung. Salah satu cara untuk menjaga diri tetap sehat adalah menghabiskan sebagian besar waktu di rumah untuk beraktivitas, termasuk bekerja.

Akan tetapi, beraktivitas di rumah bisa membuat bosan.

Anda bisa menciptakan nuansa hotel berbintang di rumah agar kerja semakin nyaman di rumah. Berikut kiat-kiatnya.

BACA JUGA:  Konsumsi Buah Ini Diyakini Bikin Mata Makin Sehat, Yuk Cek!

1. Membuat mood board

Anda dapat memulai proses dekorasi dengan membuat personal mood board.

BACA JUGA:  Hati-Hati, Toxic Positivity Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan Mental

Seperti apa saja nuansa warna yang ingin digunakan, pemilihan material, dan juga tekstur.

Mood board dapat membantu Anda mendapatkan gambaran besar dari dekor yang diinginkan.

BACA JUGA:  5 Solusi Mengurangi Sakit Kepala Migrain, Ubah Gaya Hidup

2. Desain minimalis

Kamar hotel terkenal dengan kesan rapi dan penggunaan ruangan secara efisien.

Penggunaan desain minimalis dapat mendukung suasana kamar tidur pribadi menjadi seperti hotel mewah.

Jadi, minimalkan furnitur serta barang dekoratif kamar agar terlihat rapi akan memberi kesan elegan.

3. Pencahayaan

Pencahayaan yang hangat dan tenteram merupakan salah satu faktor terciptanya suasana yang nyaman dan menenangkan di kamar hotel mewah.

Pastikan sinar matahari dapat masuk ke dalam kamar saat siang hari.

Saat malam hari gunakan produk lampu yang memiliki fungsi dan fleksibilitas yang baik.

Anda dapat menggunakan lampu panel di sudut ruangan, strip light untuk menghias kabinet kamar, spot light, serta dekorative light untuk menambahkan kesan mewah untuk kamar.

4. Barang dekoratif yang memberi aksen

Barang dekoratif yang beraksen seperti pola mix-match, warna dan tekstur dengan tepat, dapat memberikan kesan yang tidak berlebihan pada kamar.

Anda dapat menambahkan dekorasi dengan barang-barang seni, lampu dekoratif, atau tanaman hias.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG