Putaran Kedua Liga 1, Persis Solo Pakai Stadion Maguwarjo Jadi Kandang

14 Januari 2023 02:00

GenPI.co Jateng - Persis Solo resmi memindahkan homebase ke Stadion Maguwoharjo mengingat Stadion Manahan Solo tidak bisa dipakai untuk persiapan Piala Dunia U-20.

Manajer Persis Solo Erwin Widianto mengatakan keputusan ini berdasarkan rekomendasi pihak keamanan, pertimbangan jarak dari kota Solo, dan fasilitas yang dinilai sudah mumpuni.

“Tim manajemen Persis sudah berkomunikasi dengan PSS Sleman beserta pengelola Stadion Maguwoharjo dan secara paralel juga sudah melakukan pertemuan dengan elemen suporter,” kata dia, dikutip persissolo.id, Jumat (13/1).

BACA JUGA:  Stadion Manahan Solo Ditutup Total Mulai 20 Januari 2023, Persis Solo Gimana?

Erwin membeberkan manajemen juga rapat koordinasi dengan pihak berwenang untuk pembahasan teknis.

Selain itu, pihaknya juga silaturahmi dengan elemen suporter di Daerah Istimewa Yogyakarta untuk menunjukkan itikad baik selaku tamu yang akan bermukim di Sleman.

BACA JUGA:  Persis Solo Tak Bisa Pakai Stadion Manahan, Pindah ke Stadion Maguwoharjo?

Di sisi lain, keputusan ini juga didasari oleh arahan dari FIFA.

“Kami juga sudah koordinasi dan mendengarkan saran dari teman-teman elemen suporter agar tetap bisa menjaga stabilitas dan keamanan bersama,” papar dia.

BACA JUGA:  Sah! Persis Solo Akhiri Kontrak Kevin Gomes

Pihaknya berharap semua dapat menyaksikan pertandingan dengan aman, nyaman, tertib, dan sesuai prosedur.

Di samping itu, Persis mendukung sepenuhnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Stadion Manahan Solo.

Persis Solo akan melakoni laga pertama pada putaran kedua Liga 1 melawan Dewa United di Indomilk Arena, Sabtu (14/1).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG