Jonathan Cantillana Minta Tragedi Kanjuruhan Diusut Tuntas: Saya Harap Ini Terakhir!

11 Oktober 2022 16:00

GenPI.co Jateng - Pemain PSIS Semarang berharap tragedi Kanjuruhan segera diusut tuntas.

Seperti diketahui, akibat tragedi Kanjuruhan pada Sabtu (1/10), seratusan orang meninggal dunia.

Peristiwa tragis yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, setelah laga Arema FC versus Persebaya Surabaya masih secara getir dirasakan oleh berbagai pihak.

BACA JUGA:  PSIS Semarang Rekrut Pengganti Dokter Mufidah, Ini Sosoknya

Pemain PSIS Semarang Jonathan Cantillana berharap kasus tersebut diusut secara tuntas untuk kebaikan sepak bola Indonesia.

"Saya harap Liga 1 bisa tetap lanjut, namun saya memahami kondisi saat ini. Ini situasi yang sulit untuk semuanya," kata Jonathan, dikutip ayosemarang.com, Selasa (11/10).

BACA JUGA:  Buntut Tragedi Kanjuruhan Bikin Liga 1 Dihentikan 2 Pekan, Latihan PSIS Semarang Jalan Terus

Pemain asing ini menilai pengusutan tuntas tragedi Kanjuruhan ini bukan cuma untuk sepak bola, tetapi juga penting untuk keluarga-keluarga korban.

"Saya harap federasi bisa menyelesaikan kasus di Kanjuruhan Malang kemarin, untuk keluarga, orang-orang yang meninggal. Saya harap liga bisa segera lanjut, karena sepakbola sangat penting bagi Indonesia," papar dia.

BACA JUGA:  Jaga Performa, PSIS Semarang Latihan Game Internal

Adapun tragedi Kanjuruhan ini membuat kompetisi sepak bolah di Indonesia dihentikan sementara selama 2 pekan.

Di sisi lain, Jonathan menilai kasus di Malang harus menjadi pembelajaran bagi sepak bola Tanah Air.

"Tentu ini hal yang kurang baik, saya berharap kejadian kemarin hanya terjadi satu kali. Saya harap di Indonesia ini menjadi tragedi terakhir dalam sepak bola,” ungkap dia.

Pemain asal Palestina ini menegaskan semestinya sepak bola untuk dinikmati oleh penonton dan para pemain, bukan sebagai ajang membuat kerusuhan.

Di samping itu, PSIS Semarang tetap fokus berlatih untuk menjaga kondisi meski kompetisi berhenti sementara.

Praktis, PSIS Semarang melewatkan tiga pertandingan, yakni versus Bhayangkara FC, Madura United, dan Borneo FC.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATENG